Football5Star.com, Indonesia - Hasil drawing AFC Cup 2021 menempatkan wakil Indonesia, Bali United, terhindar dari grup maut. Mereka berada di Grup G dalam kompetisi strata dua Asia tersebut.Seperti diketahui, Serdadu Tridatu masuk ke dalam pot atau unggulan kedua bersama Lion City Sailors FC, dan Shan United. Nah, dalam drawing AFC Cup 2021 yang diselenggarakan Rabu (27/1/2020) secara virtual, mereka dapat grup yang tak terlalu sulit.Bali United masuk Grup G AFC Cup, bersama Hanoi FC, juara Kamboja, Boeung Ket FC, dan pemenang play-off 1. Selain Bali United, wakil Indonesia lain, Persipura Jayapura memulai perjuangannya melalui babak play-off bersama Hanthawady United. Kedua klub itu menunggu lawan dari empat tim yang diadu pada babak Preliminary Round 2, yakni Visakha vs Lalenok United dan Lao Toyota vs Kasuka. Andai melewati fase play-off, Persipura masuk Grup H yang ditempati Kedah FC, Lion City Sailors, dan Saigon FC.Rencanaya, babak grup AFC Cup 2021 zona ASEAN sendiri akan dihel