-
Tinggal di Amerika, Meghan Markle dan Harry Masih Pakai Gelar Kerajaan
57 menit lalu -
Real Madrid Jadi Korban Kejutan di Copa del Rey, Disingkirkan Tim Strata Ketiga
18 menit lalu -
PSSI Batalkan Liga 1 2020, Persib Seperti Makan Buah Simalakama
59 menit lalu -
Lirik Lagu Treasure - Bruno Mars
55 menit lalu -
Alasan Indonesia Gunakan Vaksin Sinovac untuk Vaksinasi Tahap Awal
50 menit lalu -
5 Calon Pelatih Pengganti Lampard di Chelsea, dari Allegri Sampai Tuchel
30 menit lalu -
Jumhur Hidayat Jalani Sidang Secara Virtual Dengarkan Dakwaan Jaksa
55 menit lalu -
Vaksinasi Covid-19 di Indonesia Ditargetkan Selesai 15 Bulan
47 menit lalu -
Di Depan CEO, Jokowi Ungkap Peluang Besar Ekonomi Hijau dan Digital bagi RI
23 menit lalu -
3 Industri Kebal Covid-19, Jokowi: Tapi Kita Masih Impor
34 menit lalu -
RSUD Wangaya Tambah 15 Bed
59 menit lalu -
Menkes Terima Banyak WA dari Konglomerat Indonesia, Ini Isinya
22 menit lalu
Pemesanan Tiket Kereta untuk Liburan Natal Sudah Dibuka

SURABAYA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) membuka layanan pemesanan tiket kereta api (KA) jarak menengah dan Jauh untuk periode liburan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021. Masyarakat sudah dapat memesan tiket tersebut melalui aplikasi dari KAI serta kanal penjualan online resmi lainnya.
"Pemesanan tiket sudah kami buka bagi masyarakat yang hendak bepergian pada periode liburan Natal dan Tahun baru secara online, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 secara ketat," ujar Manager Humas PT KAI Daop 8 Surabaya, Suprapto, Jumat (27/11/2020).
Baca Juga: Libur Akhir Tahun Dikurangi, Apa Dampaknya ke Ekonomi RI?
PT KAI Daop 8 Surabaya dalam liburan Natal 2019 dan tahun Baru 2020 ini akan mengoperasikan 29 KA Jarak Menengah/Jauh Reguler. Adapun untuk stasiun keberangkatan awal dipusatkan pada 3 stasiun kelas besar yaitu Stasiun Malang sebanyak 6 KA jarak menengah dan jauh, Stasiun Pasar Turi sebanyak 7 KA jarak menengah dan jauh dan Stasiun Surabaya Gubeng sebanyak 16 KA Jarak menengah/Jauh (8 KA Pemberangkatan awal dan 8 KA yang melintas).
Adapun tujuan dari 29 KA jarak menengah dan jauh tersebut di antaranya ke arah Jakarta 12 KA, ke arah Bandung 5 KA, Ke arah Jember/Ketapang 7 KA, masing-masing 1 KA ke arah Cirebon, Lempuyangan, Semarang, Cilacap serta Purwokerto.
Baca Juga: Jelang Libur Akhir Tahun, Maskapai Mau Buka Rute Baru?
"Pada masa pandemi, kami menjual tiket KA Jarak Jauh dan Lokal hanya 70% dari kapasitas tempat duduk yang tersedia," imbuh Suprapto.