-
Usai Balapan F1 GP Spanyol 2022, Sebastian Vettel Jadi Korban Pencurian di Kota Barcelona
56 menit lalu -
Diincar Inter Milan hingga Arsenal, Paulo Dybala Masih Galau Tentukan Masa Depannya
47 menit lalu -
Matikan Mikrofon Anggota Fraksi PKS, Puan: Sudah Masuk Waktu Zuhur
56 menit lalu -
Oknum Tentara di Tarakan Diduga Cabuli Anak di Bawah Umur
57 menit lalu -
Letkol Andi Lulianto Imbau Warga tidak Takut Menyerahkan Senjata Api kepada TNI
57 menit lalu -
Nyaris Juara SEA Games, Mental Tim Basket Putri Indonesia Dipuji
58 menit lalu -
Seksinya Diana Dee Starlight Pakai Dress Melorot, Body Bohay Bikin Netizen Salfok!
57 menit lalu -
Dituntut 7 Bulan Penjara, Hadfana Firdaus Penendang Sesajen di Semeru Meminta Keringanan
43 menit lalu -
Kaca Bus Damri Pecah, Polisi Melakukan Penyelidikan, Ini Hasilnya
28 menit lalu -
Mendagri Targetkan Pembangunan Daerah Perbatasan Fokus Wilayah Papua pada Tahun Depan
27 menit lalu
Pemain Jadi Buronan Bank Penyebab Malaysia Dihancurkan Timnas Indonesia di Piala AFF 2020

PEMAIN jadi buronan bank merupakan salah satu penyebab Malaysia dihancurkan Timnas Indonesia 1-4 di matchday pamungkas Grup B Piala AFF 2020. Hal itu sesuai temuan badan investigasi independen yang dibentuk Federasi Sepakbola Malaysia (FAM).
Sekadar diketahui, Harimau Malaya -julukan Malaysia- gagal total di Piala AFF 2020. Sejatinya, skuad asuhan Tan Cheng Hoe tampil meyakinkan dalam dua laga awal.
Saat itu, Safawi Rasid dan kawan-kawan menang 3-1 atas Kamboja dan menumbangkan Laos 4-0. Namun, dalam dua laga terakhir fase grup, Timnas Malaysia jadi bulan-bulanan Vietnam dan Timnas Indonesia.
Timnas Malaysia dihajar Vietnam 0-3 dan Timnas Indonesia 1-4. Alhasil, Timnas Malaysia gagal lolos ke semifinal Piala AFF 2020.
Kelar turnamen, ketua umum FAM membentuk tim investigasi independen atas kegagalan skuad Harimau Malaya di Piala AFF 2020. Tim investigasi independen tersebut melapor langsung ke presiden FAM, Datuk Hamidin Mohd Amin. Lantas, siapa saja anggota dari investigasi independen tersebut?
Ketua tim investigasi dipimpin mantan Kepala Kepolisian Kuala Lumpur, Datuk Dell Akbar Khan. Untuk menjaga integritas dari tim tesebut, Datuk Dell Akbar Khan tak boleh menunjuk anggota FAM saat ini.
Sekira dua pekan bertugas, Datuk Dell Akbar Khan sudah menemukan sejumlah penyebab kenapa Malaysia gagal total di Piala AFF 2020. Menurut laporan New Straits Times, sederet penyebab itu adalah absennya pemain inti, waktu persiapan mepet, kemampuan pemain, keharmonisan tim dan kesejahteraan pemain.