-
HPN 2023, Kang TB Minta Pengusaha dan Pemerintah Perhatikan Kesejahteraan Insan Pers
54 menit lalu -
Jadwal AS Monaco vs PSG di Pekan ke-23 Liga Prancis 2022-2023: Ujian Berat bagi Lionel Messi Cs
47 menit lalu -
Hari Pers Nasional 2023, Sri Mulyani: Jurnalisme Menjadikan Pelajaran Hidup Kekal Abadi
58 menit lalu -
Danamas gandeng Chickin majukan peternak ayam
45 menit lalu -
KLHK Harapkan Dukungan Penuh Langkah Maju Penurunan Emisi GRK Sektor FOLU di Bengkulu
55 menit lalu -
Hujan Angin, Pohon di Depan Masjid Cut Meutia Tumbang ke Jalan Bikin Macet
45 menit lalu -
Transformasi Digital akselerasi sektor perdagangan
34 menit lalu -
Luis Milla Boyong 22 Pemain ke Sleman, Teco Wajib Waspada 2 Pemain Ini
33 menit lalu -
10 Pati TNI AD yang Kena Mutasi dalam Rangka Pensiun, Sepak Terjangnya Luar Biasa
50 menit lalu -
Anggota Densus 88 Bripda HS Membunuh Sopir Taksi Online, Kompolnas Bereaksi Begini
48 menit lalu -
Korut Tampilkan 11 Rudal Nuklir pada Parade Militer di Pyongyang
47 menit lalu -
Prakiraan Cuaca Hari Ini Kamis, Warga di Jabodetabek Waspada Hujan Disertai Petir
28 menit lalu
Kronologi Tewas Anggota Brimob Ditembak KKB di Papua

BANDAR LAMPUNG - Anggota satuan Brimob Polda Lampung, Bripda Gilang Aji Prasetyo meninggal dunia saat melaksanakan tugas Satgas Ops Damai Cartenz di Papua. Bripda Gilang meninggal dunia setelah terjadi kontak senjata terhadap sekelompok orang yang diduga KKB Papua.
"Adanya kontak senjata antara personel Satgas Ops Damai Cartenz dengan sekelompok orang yang diduga KKB Papua di wilayah Yahukimo sehingga mengakibatkan satu personel dinyatakan meninggal dunia," kata Kapolda Lampung Irjen Akhmad Wiyagus melalui Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Zahwani Pandra Arsyad di Bandarlampung, Rabu (30/11/2022) malam.
BACA JUGA:Breaking News! Satu Anggota Brimob Meninggal dalam Baku Tembak dengan KKB di Dekai
Dia melanjutkan, kontak senjata antara anggota satuan Brimob Polda Lampung dan KKB Papua terjadi hari Rabu sore sekitar Pukul 16.15 WIT. Pada saat rombongan 1 regu personil tengah melakukan patroli cipta kondisi Harkamtibmas sampai di KM 7 tepatnya di jembatan, rombongan mendapatkan penghadangan dari sekelompok orang yang diduga KKB yang melakukan penembakan dari arah sebelah kiri bawah jembatan secara brutal ke arah kendaraan yang ditumpangi oleh personil satgas OPS damai Cartenz, dan mengakibatkan satu anggota satuan Brimob Polda Lampung meninggal dunia, terjadinya kontak senjata juga mengakibatkan dua anggota satuan Brimob Polda Lampung mengalami luka serius akibat tembakan.
Kedua anggota satuan Brimob Polda Lampung tersebut, lanjut Pandra, yakni Briptu Fazuarsah luka tembak dan Bripda Dona Bagaskara juga mengalami luka tembak.
BACA JUGA:Polda Papua Barat Selidiki Aliran Dana Desa ke KKB
"Sedangkan Bripda Gilang Aji Prasetyo usia 23 tahun yang meninggal dunia mengalami luka tembak yang mana sempat di berikan perawatan medis di RUSD Dekai " kata dia.