-
Timnas 3x3 Putra Indonesia Diharapkan Tembus Babak Utama FIBA 3x3 Asia Cup 2023
36 menit lalu -
Daftar 3 Jenderal TNI Lulusan Akmil 1997 dengan Karier Moncer yang Membanggakan
35 menit lalu -
Titipku buka bisnis baru lagi
34 menit lalu -
Penumpang KRL Boleh Makan dan Minum di Dalam Kereta saat Buka Puasa
54 menit lalu -
Hasil Swiss Open 2023: Rinov Rivaldy/Pitha Mentari Tembus Perempatfinal, Usai Kalahkan Jagoan Denmark
46 menit lalu -
Heboh Flexing, Pejabat Dilarang Bukber, Harus Contoh Jokowi
34 menit lalu -
Hasil Swiss Open 2023: Tampil Perkasa, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Pulangkan Ganda Thailand di 16 Besar
25 menit lalu -
Serunya Omed-omedan di Sesetan Denpasar, Hari Merayakan Tahun Baru Saka Ala Bali
14 menit lalu -
Pria Skotlandia Ini Masuk Islam Usai Mendengar Azan yang Mengetuk Hatinya di Turki
34 menit lalu -
3 Abang Adik Ini Miliki Karier Moncer di TNI-Polri, Nomor 1 Anak Mantan Wapres
34 menit lalu -
KPK Sebut Gubernur Nonaktif Papua Lukas Enembe Mogok Minum Obat
17 menit lalu -
5 Fakta Gunung Merapi Punya 2 Kubah Lava Aktif, Pertama dalam Sejarah
35 menit lalu
Hasil Dewa United vs Madura United di Liga 1 2022-2023: Gol Egy Maulana Vikri Gagal Menangkan Tangsel Warriors

HASIL Dewa United vs Madura United di Liga 1 2022-2023 akan dibahas di sini. Dalam laga yang digelar Kamis (2/2/2023) sore WIB ini, Tangsel Warriors -- julukan Dewa United -- tertahan di kandang sendiri, Indomilk Arena, dengan skor 1-1.
Itu merupakan laga debut Egy Maulana Vikri sejak resmi gabung Dewa United dan dia berhasil membawa tim asuhan Jan Olde Riekerink unggul sejak menit ke-17 lewat golnya yang memanfaatkan umpan Karim Rossi. Namun, eksekusi penalti Jaja pada menit ke-41 membuat Laskar Sape Kerrab -- julukan Madura United -- menyeimbangkan skor 1-1.
Jalannya Pertandingan
Dewa United selaku tuan rumah pun berusaha untuk menyerang lebih dulu. Percobaan perdana oleh Karim Rossi masih belum bisa menemukan sasaran.
Setelahnya, Madura United yang asik menyerang hingga mengontrol bola pada sebagian besar waktu. Namun, Dewa United mampu mencuri keunggulan pada menit ke-17.
Pemain bintang anyar mereka, Egy Maulana Vikri, lepas dari pengawalan pemain Madura United. Karim Rossi mengirim umpan pendek dan sang pemain bintang Timnas Indonesia pun membuka skor pada menit ke-17.
Setelah gol tersebut, para pemain Dewa United semakin percaya diri dalam melancarkan serangan. Tapi Madura United masih dengan penguasaan bola dan melakukan ancaman.
Usaha Madura United akhirnya berbuah manis pada menit ke-41. Wasit menunjuk titik putih setelah penyerang Madura United dilanggar di kotak terlarang. Jaja yang maju sebagai eksekutor sukses menunaikan tugasnya. Skor pun menjadi 1-1.
Di babak kedua, giliran Madura United berinisiatif melakukan penyerangan. Bahkan mereka bisa menciptakan tendangan tepat sasaran di menit awal lewat Taufik Hidayat.